Welcoming

Hi pals...nice to meet u all here ^_^
Please feel free to search any info which u need.


Kamis, 13 Oktober 2011

Kesalahan yang Dilakukan Pemula di Pusat Kebugaran

Olahraga bisa dilakukan dimana saja, tapi beberapa orang memilih untuk melakukannya di pusat kebugaran. Meski begitu kadang ada kesalahan-kesalahan yang dilakukan saat olahraga di pusat kebugaran. Apa saja itu?

Jika seseorang berolahraga secara berlebihan atau melakukannya dengan cara yang salah maka ia mungkin tidak akan mendapatkan manfaatnya, tapi justru bisa mengalami cedera.

Seseorang yang belum pernah atau baru mulai berolahraga di pusat kebugaran tanpa konsultasi terlebih dahulu kemungkinan akan melakukan beberapa kesalahan yang bisa menyakitinya. Berikut ini beberapa kesalahan yang bisa membuat olahraga jadi tidak efektif, seperti dikutip dari Lifemojo, Kamis (13/10/2011) yaitu:

1. Menggunakan alat dengan penyesuaian yang tidak benar karena alat-alat di pusat kebugaran tidak khusus dirancang untuk semua orang dan memiliki fungsi tertentu. Jika menggunakan alat yang tidak sesuai dengan tubuh dan kebutuhan justru akan melukai diri sendiri.

2. Melakukan peregangan dengan tidak benar seperti kapan harus melakukan peregangan dan kapan tidak. Peregangan bisa mencegah terjadinya cedera atau otot tertarik, tapi terlalu banyak peregangan juga bisa menimbulkan rasa sakit.

3. Melakukan rutinitas yang sama dengan cara yang sama bisa membuang-buang waktu dan hanya menggunakan sedikit otot saja sehingga menjadi tidak efisien. Padahal ada tahapan latihan tertentu agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

4. Melakukan latihan terlalu banyak dan dalam waktu yang lama, biasanya dilakukan pada orang yang terlalu antusias untuk menurunkan berat badna sehingga mencoba hampir semua alat pada hari pertama. Kondisi ini sangat rentan menimbulkan cedera, karena tubuh tidak mampu menanggung tekanan yang besar sekaligus.

5. Melewatkan pemasanan dan pendinginan, pemanasan berguna untuk membuat otot fleksibel dan mengurangi risiko cedera sedangkan pendinginan berfungsi memperlambat detak jantung secara bertahap karena jika tiba-tiba akan menyebabkan traumatis pada jantung. Kebanyakan orang terlalu semangat untuk berolahraga sehingga melewatkan pemanasan dan terlalu lelah berolahraga sehingga melewatkan pendinginan.

6. Tidak mendapatkan air minum yang cukup, selama olahraga mengeluarkan banyak keringat sehingga tubuh butuh asupan air yang cukup agar tetap terhidrasi, tapi kondisi ini kadang terlupakan ketika seseorang terlalu bersemangat untuk olahraga. Selain itu air juga berfungsi membantu kontraksi otot yang tepat.

7. Hanya melakukan olahraga kardio saja, olahraga ini memang bisa membantu menurunkan berat badan dengan cepat, tapi jika ingin menjaga berat badan agar tetap ideal otot butuh membakar kalori. Jika ingin memiliki metabolisme yang tinggi maka harus memiliki rutinitas yang bergulir yang terdiri dari berbagai jenis latihan.

8. Terlalu terburu-buru melakukan pengulangan terutama saat mengangkat beban, padahal bisa menyebabkan cedera otot dan meningkatkan tekanan darah. Beberapa latihan perlu inhalasi dan teknik pernapasan yang tepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar